KEGIATAN KKN UPI SEKTOR 7 PENGOLAHAN SAMPAH DENGAN KONSEP 3R DI DESA SUKAMENAK

Bagikan berita:

Media Jabar.Net.Kab.Bandung –
Mahasiswa Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) yang sedang melaksanakan Kuliah Kerja Nyata (KKN) di sektor 7 ( Kolonel Purwadi ) yang bertema Citarum Harum Multihelix memiliki tujuan menjaga kebersihan lingkungan Citarum dan sekitarnya.

Dengan tujuannya tersebut mahasiswa KKN UPI memiliki salah satu program kerja salah satunya gerakan pengolahan sampah plastik dengan konsep 3R.

Konsep 3R merupakan konsep pengolahan sampah dengan proses Reduce, Reuse, Recycle supaya menjadi barang yang lebih nilai guna lebih.

Pada kegiatan ini mahasiswa mengolah sampah berupa botol-botol plastik minuman menjadi pot tanaman. Hasil dari kegiatan ini diserahkan kepada warga sekitar diwakili oleh Ibu Lili, selaku Ketua Kader PKK di RW 16 Desa Sukamenak.

Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Selasa,  (22 /1/2020 ) di Desa Sukamenak, Margahayu Kabupaten Bandung bertepatan dengan acara posyandu di RW 16.

“Kegiatan ini merupakan kampanye yang dilakukan oleh mahasiswa KKN UPI untuk memberi contoh masyarakat mengenai pengolahan dan peningkatan nilai guna sampah menjadi barang yang dapat digunakan kembali” pendapat Nabila Nur Assyfa, selaku ketua pelaksana program kerja 3R.

Dengan adanya kegiatan ini masyarakat dapat menerapkan pengolahan sampah sederhana sehingga dapat mengurangi jumlah sampah yang dibuang ke tempat pembuangan sampah dengan menggunakannya menjadi barang yang layak guna seperti pot pohon. ***

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *