Eksekusi Penataan KJA di Blok Gombong, Desa Budiharja Cililin

Bagikan berita:

Bandung Barat, Mediajabar.net – Dilaksanakan eksekusi penataan/penertiban KJA di blok Gombong Desa Budiharja, Kecamatan Cililin, Kab Bandung Barat. Selasa (13/8/2024).

Eksekusi dilakukan oleh personil sebanyak 35 orang. Capaian keseluruhan hari ke 24 tercatat: Jumlah KJA sebanyak 12.964 petak dari 1046 petani/KK, Jumlah yang dibongkar sebanyak 2.468 dari 525 petani /KK, yang
dibongkar satgas sebanyak 801 dari 227 petani/KK, Sisa KJA sebanyak 6.106 dari 552 petani/KK, yang dibongkar mandiri sebanyak 1.667 petak dari 169 petani KK, Jumlah relokasi/pindah dari zona merah sebanyak 4.390 petak dari 373 petani/KK.

Dansektor 9 CH Kolonel Arm H. Hari Wibowo S.Sos menegaskan bahwa jumlah KJA yang ditertibkan satgas hingga saat ini sudah memenuhi tahapan sesuai prosedur yang ada. Dan untuk petani KJA tidak usah khawatir jika nantinya kehilangan mata pencaharian, karena berbagai solusi sudah dihadirkan mulai dari alih profesi ataupun budidaya ikan di darat.

(Intan)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *