Polsek Kawasan Wilayah Sunda Kelapa Doa Bersama, Untuk Pelantikan Presiden Dan Wakil Presiden 

Bagikan berita:

Media-jabar.net | JAKARTA — Jajaran Polsek Kawasan Sunda Kelapa Polres Pelabuhan Tanjung Priok Jakarta Utara bersama dengan Stakeholder di Wilayah Muara Angke melaksanakan Doa Bersama. Dalam acara Doa Bersama tersebut, dihadiri oleh Kapolsek Kawasan Wilayah Sunda Kelapa Kompol Armayni S.H, M.H., Danramil 02/PJR Mayor Ifn Oki Risdianto, Lurah Pluit Rosiwan, serta Tokoh Masyarakat, dan Warga.

“Acara doa bersama ini, agar tetap aman kondusif aman, dan kondusif dalam pelantikan Presiden dan Wakil Presiden untuk Tanah Air Indonesia tercinta. Kami dari jajaran TNI- Polri berserta Instansi Pemerintah, mari bersama-sama mewujudkan Negeri agar selalu aman dan nyaman,” kata Kapolsek Kawasan Sunda Kelapa Kompol Armayni S.H, M.H., Kamis (17/10) malam, saat acara Doa Bersama Dengan Tema “Doa Bersama Untuk Indonesia”, di Masjid Baitul Rahmah, Rumah Susun Bunda Tzu Chi Muara Angke.

Untuk Bangsa dalam pelantikan Presiden dan Wakil Presiden, pada tanggal 20 Oktober 2019 nanti, tidak ada lagi perbedaan diantara kita karna kita NKRI Harga Mati kita satukan untuk tetap bersatu. Jaga kampung dan juga ikut untuk menjaga mengamati dan mengawasi, serta melaporkan segala bentuk potensi kericuhan kepada aparat keamanan.

“Lebih lanjut, kata Armayni mengungkapkan kita sebagai warga yang berada Muara Angke, Insya Allah di pelantikan Presiden dan Wakil Presiden untuk seluruh Wilayah Jakarta Utara selalu aman dan kondusif. Kita berdoa pengamanan kolaborasi ini, dapat menyukseskan proses pelantikan Presiden dan Wkil Presiden terpilih tidak ada lagi terjadi potensi kericuhan yang dapat menimbulkan kekacauan di Jakarta Utara,” ujarnya.

Yang penting “NKRI Harga Mati”, bukan sekadar semboyan tetapi diwujudkan dalam bentuk turut serta dalam pengamanan kapan pun itu. (dade)

Editor & Penerbit: Den.Mj

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *