Dansektor 7 Kolonel Caj (K) Nurjanah Suat, S.Pd.,M.Si Berharap Program Citarum Tuntas Sesuai Progres

Bagikan berita:

Media Jabar.Net.Kab Bandung, – Komandan Sektor 7 Kolonel Caj (K) Nurjanah Suat, S.Pd.,M.Si dampingi Tim Pusat Riset Limnologi dan Sumber Daya Air, Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) dalam rangka penelitian di Daerah Aliran Sungai Citarum. Sabtu (26/11/22).

Terpantau di lokasi Kolonel Caj (K) Nurjanah Suat bersama Ketua Tim Denalis Rohaningsih, M.T. dan 3 orang dari Pusat Riset Limnologi dan Sumber Daya Air, Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) melakukan penelitian secara susur sungai dengan menggunakan perahu dari Desa Rancamanyar sampai dengan Desa Andir, Kecamatan Baleendah, Kabupaten Bandung sepanjang 1 Km.

Pada penelitian ini, tim Pusat Riset Limnologi dan Sumber Daya Air Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) mengambil sample air sungai Citarum yang selama ini mendalami progres pada program Citarum Harum yang sudah berjalan 4 tahun.

Kolonel Caj (K) Nurjanah Suat, sangat berharap tingkat kejernihan dan kesehatan air di sungai citarum lebih baik dari semula, ketika sebelum Satgas Citarum Harum di turunkan.

“Dalam riset ini, kondisi air sungai Citarum Harum berangsur membaik di banding 4 tahun ke belakang, saya berharap, program Citarum Harum tuntas sesuai progres”. Ujar Nurjanah.

Menurut Denalis Rohaningsih, Selaku ketua tim Pusat Riset Limnologi dan Sumber Daya Air, Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN), air yang di ambil akan di teliti melalui laboratorium khusus, tentunya secara kasat mata memang ada kemajuan pada kondisi sungai citarum.

Hal yang sama Kolonel Nurjanah pun mengungkapkan, pemajuan progres Citarum Harum semakin konsentrasi pada kandungan air sungai Citarum, sehingga mempertegas kegiatan Satgas Citarum Harum Sektor 7 untuk lebih meperhatikan setiap aksinya.

Aksi yang di lakukan Satgas Citarum Harum Sektor 7 terpusat kepada pengembalian kondisi air yang bisa bermanfaat bagi masyarakat banyak.

“Keberhasilan program Citarum Harum bisa terukur kepada kemajuan progres untuk peningkatan kualitas air sungai, sehingga menghidupi kebutuhan masyarakat”. Tegas Kolonel Caj (K) Nurjanah Suat.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *