Sektor 22 Sub 13 Aktifkan Anak Sungai Citepus Kurangi Banjir
Media Jabar.Net.Bandung – Satgas Citarum harum sub 13 Sektor 22 terus melakukan karya bakti pembersihan terutama sungai – sungai yang penuh dengan sampah dan sedimen, agar tidak menjadi banjir tatkala hujan besar karena tersumbat sampah dan sendimen tanah.
Karya bakti kali ini subektor 13 yang di pimpin Sertu Dwi Bakti melakukan kerja bareng bersama gober kelurahan Cibaduyut wetan , dengan mengaktifkan kembali anak sungai Citepus yang sudah lama tidak mengalir karena pendangkalan serta di penuhi tumput liar. jum’at ( 4/12/2020).
Untuk mengurangi banjir di saat musim hujan ini sungai citepus sering menjadi bencana bagi wilayah tertentu seperti di kelurahan cibadak Rw 07 ,menjadi langganan ketika hujan besar. Untuk mengurangi subektor 13 sektor 22 mencoba mengaktifkan kembali anak sungai.
Menurut Dansektor 22 Kolonel Eppy Gustiawan melalui Sertu Dwi Bakti mengatakan ,” Sungai citepus memang merupakan sungai yang cukup besar di kota Bandung. Jika hujan besar di titik tertentu mengalami banjir hingga ke rumah watga, ” Ujar Dwi.
Untuk mengurangi kita mencoba menbuka kembali anak sungai yang sudah lama tidak aktif, minimal mengurangi debit air sungai citepus ,” Terang nya.
( Asep/ Jpch).