Bupati Garut Lantik 89 Kepala Desa Definitif Hasil Pilkades Serentak Gel. III 2019

Bagikan berita:

Media-jabar.net.Garut – Bupati Rudy mengingatkan kepada para kepala desa definitif, bila menerima uang langsung pajaknya disetorkan agar aman, mengingat Garut termasuk 8 kabupaten di Jawa Barat yang kepala desanya kerap menunda-nunda pembayaran pajak.

“Karena kepala desa itu dekat dengan kepala daerah, jadi saya mohon Bapak begitu misalnya menerima uang Dana Desa 400.000.000 (empat ratus juta rupiah) setorkan ke pajak daerah atau ke kas negara sesuai dengan ketentuan yang berlaku, agar kita tidak mempunyai beban dan fitnah,” tegasnya saat melantik 89 kepala desa definitif hasil pilkades serentak beberapa waktu lalu, berlangsung di Lapang Setda Kabupaten Garut, Senin (02/11/2019)

Turut hadir Wakil Bupati Garut Helmi Budiman, Kapolres Garut AKBP Dede Yudy Ferdiansyah, Dandim 0611 Garut Letkol Inf. Erwin Agung Teguh Wilyono, Pimpinan DPRD dan para anggota DPRD Kabupaten Garut, Ketua Pengadilan Negeri Garut Hasanudin, Kepala Kejaksaan Negeri Garut Azwar SH, Dandenpom III/2 Garut Letkol CPM Yulius Amra, SH., Kepala Kantor Badan Pertanahan Nasional Kabupaten Garut Hayu Susilo, serta para pejabat Pemkab Garut.

 

Bupati Rudy juga memerintahkan agar kepala desa yang baru dilantik agar supaya cepat untuk melaksanakan tugas sebagai kepala desa itu.

Di bagian lain bupati menyoroti dua desa yang disebut paling miskin di Kabupaten Garut, yakni Desa Purwajaya dan Desa Pandawa Kecamatan Pamulihan, tahun depan dua desa ini akan ditingkatkan kesejahteraannya, salah satunya penigkatan akses jalan yang lebih baik. “Inshaa Allah nanti la dua desa ini bisa dilalui dengan mobil sedan Bupati Garut,” janjinya.

Untuk itu ia minta kades yang bersangkutan agar melakukan langkah-langkah, termasuk untuk bagian selatan yang akan menjadi fokus pembangunan seperti ke Desa Gunung Jampang Kulon yang akan dianggarakan 14 miliar rupiah di tahun 2020, mulai dari Arjuna menuju Gunung Jampang. “Semua daerah-daerah terpencil akan kita selesaikan,” pungkasnya

Secara khusus Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (DPMD)Kabupaten Garut Aji Sukarmaji menyatakan rasa terima kasihnya kepada semua pihak yang telah menyukseskan Pilkades di 35 kecamatan. “Kepada Kapolsek, Danramil, Camat, dan tentu kami pun mengucapkan terima kasih kepada DPRD dan seluruh panitia di tingkat kabupaten atas pelaksanaan pilkades yang berlangsung dengan damai,” ujarnya.** wahyu

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *