Sektor 22 Sub 7 Bersihkan Pohon Dan Sampah Di Sungai Cibeureum
BANDUNG, – Satgas Citarum harum subsektor 07 -22 dibawah Komando Peltu Bayu DC bersama Gober kelurahan Gegerkalong melaksanakan pembersihan di sungai Cibeureum. Senin (13/4/2020).
Dansub 7 Peltu Bayu DC Menyampiakn, Pembersihan sungai Cibeurem kami fokuskan kepada pemotongan pohon bambu yang menjorok ke sungai sebagai antisipasi apabila hujan deras agar tidak tumbang dan menutup aliran air sungai.
“Pohon yang menghalangi aliran Sungai, kami bersama pasukan dibantu gober berhasil mengangkat ke daratan. Ini dilakukan agar mengantisipasi datangnya hujan, sehingga aliran sungai lancar”. Katanya.
Selain itu, Peltu Bayu menyampaikan, selain memindahkan pohon, kami juga membersihkan sampah agar tidak menumpuk dan menyebabkan sumber penyakit.
“Ini Kerjaan berat, tapi ini juga harus kita lakukan, kami memindahkan pohon-pohon dan dampah agar aliran sungai berpungsi tidak ada hambatan”. tuturnya.
Sementara Lurah Gegerkalong Beben Rubianto ,S.Ip,M.M mengatakan senang bisa bekerjasama dengan satgas Citarum harum khususnya subsektor 07 yang bekerja di wilayah kami.
“Adanya satgas Citarum harum informasi mengenai keadaan sungai bisa cepat kami dapat berkat patroli sungai yang selalu mereka lakukan”. Katanya.
Hal yang sama disampaikan Kasiekbang kelurahan Gegerkalong Elsya Dwi Elnawati ,SE. Ia menyatakan sangat terbantu dengan adanya satgas Citarum, kerja Gober menjadi lebih ringan.
“Saya lihat anggota Gober juga menjadi lebih semangat kerjanya karena didampingi oleh satgas, semoga tidak ada lagi pohon tumbang atau tanah longsor akibat hujan deras yang akan datang”. Pungkasnya.
Asep/Jpch