PENGENDALIAN CITARUM DINILAI SUKSES, DPRD BANTEN KUNJUNGI COMMAND CENTER SATGAS CITARUM

Bagikan berita:

KOTA BANDUNG-Dinilai sukses melakukan percepatan pengendalian pencemaran dan kerusakan DAS Citarum, Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Provinsi Banten mengunjungi Command Center Satuan Tugas Citarum, di Jalan Dago, Kota Bandung, Senin (13/9/2021).

Hadir saat itu Wakil Ketua Komisi 4 DPRD Banten Tubagus Luay bersama jajaran Komisi 4 lainnya yang diterima oleh Kordinator Pelaksana Harian Sekretariat Satgas Citarum Eko Priastono dan Sandhi Firmansyah. Dalam kurun waktu dua jam kedua belah pihak melakukan diskusi mengenai percepatan penanganan Sungai Citarum.

“Kami tahu Jabar mempunyai Command Center untuk pemantauan Sungai Citarum dari pemerhati lingkungan kemudian dari media,”ujar Tubagus Luay usai kegiatan.

Menurut dia, Satgas Citarum terdengar positif sehingga mereka pun ingin banyak belajar dalam penanganan sungai.

“Satgas Citarum sudah kedengaran sampai Banten. Kata presiden bukan besar kecil tapi ini cepat, makanya kita kesini, dewan lain belum datang kita ke sini, kan percepatan,”tutur dia.

Selain itu, kata Tubagus Luay, Command Center Satgas Citarum merupakan pusat pengendalian sungai pertama di Indonesia sehingga mereka perlu mengetahui lebih jauh dengan harapan bisa direaplikasikan di Provinsi Banten.

“Kami juga ada sungai besar yaitu Cisadane hulunya di Jabar hilirnya di Banten, sedangkan Citarum hulu dan hilirnya di Jabar dengan masalah yang cukup kompleks,”ucap dia.

“Kami ingin melihat bagaimana Satgas Citarum ini bekerja, ini kan satgas pengedalian agar Citarum bagus, kita ingin Sungai Ciujung, Ciliman, Cisadane juga terkendali karena permasalahan hampir sama,”ujar dia melanjutkan.

Tubagus Luay mengatakan, pihaknya juga ingin gerak cepat seperti penanganan Sungai Citarum yang didukung oleh sistem informasi yang bagus, dan SDM yang mumpuni.

“Kami ingin belajar jadi bisa diterapkan di provinsi Banten,”tuturnya.

Selanjutnya, mereka akan menyampaikan hasil kunjungan untuk bisa ditindaklanjuti oleh pihak eksekutif kaitannya dengan kordinasi, kelembagaan dan program kegiatan serta pendanaan.

“Kita akan kunjungan lanjutan guna melakukan pendetilan terutama soal kelembagaan dan pendanaannya,”ucap dia.(*)

(Visited 43 times, 1 visits today) 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *