Pemuda Nias di Bandung Mendukung Ketua Umum HIMNI Terbaru

Bagikan berita:

Media Jabar. Net. Bandung–Ya’atulo Gulö resmi terpilih secara aklamasi sebagai Ketua Umum HIMNI (Himpunan Masyarakat Nias Indonesia) periode 2023-2027.

Banyak dukungan dari berbagai kalangan, khususnya bagi pemuda Nias yang merantau di kota Bandung.

Munas VI HIMNI yang diselenggarakan dari 14-16 Juli 2023 di Pantai Bozihona, Idanogawo, Kabupaten Nias dibuka secara resmi oleh Mentri Hukum dan HAM, Yasona Laoly.

Dalam sambutannya Ia mengatakan bahwa HIMNI merupakan wadah pemersatu Ono Niha (orang nias) dimanapun berada.

Dalam acara tersebut Ya’atulo Gulö yang merupakan Bupati Nias terpilih secara aklamasi menggantikan Marinus Gea yang telah berhasil memimpin HIMNI selama dua periode.

Ya’atulo Gulö menegaskan ada tiga program kerja utama HIMNI dalam laporannya sebelum terpilih menjadi Ketua Umum HIMNI, yakni Akselerasi pemekaran Provinsi Kepulauan Nias, Pembangunan Destinasi Wisata, serta Pemanfaatan Sumber Daya Alam.

Terpilihnya Ya’aatulo Gulö mengundang tanggapan dari tokoh pemuda Nias yang merantau di Bandung, Yadi Yarman Torius Bu’ulölö.

“Saya mengikuti sekali perkembangan Munas VI HIMNI yang terselenggara kemarin, dan puji syukur telah terpilih Ama Ya’atulo Gulö yang saat ini juga menjabat sebagai Bupati Nias. Saya yakin dengan posisinya, pasti beliau sangat paham mengenai situasi dan kebutuhan masyarakat Nias”, ujar pemuda yang akrab disapa Torius (21/7).

Melihat adanya tiga program kerja utama HIMNI membuat Torius semakin antusias, “Ketiga program kerja tersebut betul-betul seperti apa yang kami pemuda Nias harapkan. Apalagi Munas VI HIMNI mengusung tema ‘Menuju Nias Pulau Impian’.

“Ya benar, inilah yang kami impi-impikan” tambahnya.

Jika tanah kelahiran Torius menjadi Provinsi, pariwisatanya juga akan semakin terkenal. Pulau Nias sebagai pulau terluar di Indonesia memiliki wisata pantai yang memukau, pun ombaknya yang terkenal mancanegara.

“Nias itu terkenal ombaknya sampai mancanegara. Ada berbagai kompetisi surfing kelas dunia yang digelar di Pantai Sorake, Nias. Nah bayangkan jika potensi ini dimanfaatkan lebih maksimal pasti Ono Niha (Orang Nias) pun akan lebih sejahtera,” tambahnya.

Sejalan dengan program HIMNI, Torius dan beberapa pemuda Nias yang merantau di Bandung lainnya siap bersinergi.

“Tentunya setelah selesai urusan di Bandung, saya pasti akan pulang ke Nias dan turut membangun Nias. Saya rasa teman-teman pemuda Nias yang merantau pun memikirkan hal yang sama” kata Torius

Mereka (pemuda Nias di Bandung) mendukung penuh segala program HIMNI kedepan, sebagai pemuda Nias di Bandung mereka siap bersinergi demi kemajuan Nias. Yaahowu!”, tutup Torius.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *