Peltu Bayu ” Jaga Kekompakan Ajak Satgas Ngaliweut

Bagikan berita:

Media Jabar.Net.Bandung – Rabu (7/8/2019) Musim kemarau membuat sungai yang ada di kota Bandung  surut, sehingga sampah pun banyak yang tersangkut di sela bebatuan kalau di biarkan bisa menumpuk dan menyebabkan banjir apa bila datang  musim penghujan.

Satgas citarum subsektor 07  – 22 yang dipimpin oleh Peltu Bayu dc tidak ingin itu terjadi, maka satgas sub 07 melaksanakan pembersihan di sungai cibeureum kelurahan Sarijadi kecamatan Sukajadi Kota Bandung .

Melibatkan 20 orang yang terdiri dari satgas ,Baraya, serta Bhabinsa dan Binmas membersikan sungai sepanjang 200 M dengan memungut sampah & menyingkirkan batu2 besar yang menghalangi aliran sungai ke pinggiran sebagai antisipasi apabila musim hujan tiba hingga sampah tidak menyangkut di bebatuan.

Selepas kegiatan mereka ngaliweut bareng untuk makan bersama ,nampak kehangatan tali persaudaraan begitu kental, seperti tidak ada perbedaan diantara mereka , hanya keakraban yang nampak terlihat.

Menurut Peltu Bayu, ” Rasa kebersamaan begitu indah ,kekompakan dengan sendirinya akan terjalin, dengan cara ngaliiweut ,” Ungkap Bayu.

(Asep.M/JPCH).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *