Dansektor 20 Sub 1 Bojongmangu Bersihkan Kali cihanjuang

Bagikan berita:

Media Jabar.Net.BEKASI,– Sebagai upaya memperlancar aliran kali Cihanjuang , jajaran Sektor 20 Sub subsektor 1 Bojongmangu Satgas Citarum Harum Bersihkan Rumput dan Ranting bambu di Kali Cihanjuang di Wilayah Rt 03 RW 01, Desa Bojongmangu. kecamatan Bojongmangu , Kabupaten Bekasi . Selasa (16/6/2020).

Sebelum pembersihan Kali Cihanjuang dilakukaan Apel pagi yang dipimpin Dansub sektor 1 Bojongmangu Sertu Rusdi alamsyah.

Dansektor 20 Citarum harum Kol. Inf. Kukuh melalui Dansub sektor 1 Bojongmangu Sertu Rusdi alamsyah menyebutkan, Pembersihan kali cihanjuang ini sepanjang 100 Meter untuk memperlancar aliran kali yang mana aliran ini merupakan batas langsung dengan  persawahan warga yang acap kali  bila hujan di Hulu besar akan berdampak banjir ke sawah – sawah warga, di karena kan masih banyak pohon bambu yang tumbang dan belum banyak kesadaran warga  masyarakat untuk menjaga kebersihan sungai.

“Banyak sampah bekas tebangan bambu yang nyangkut serta rumput liar hingga menyumbat aliran kali”. ucapnya.

Sertu Rusdi menjelaskan,”  Pada kegiatan normalisasi sungai hari ini, sekitar 100 meter di hasilkan sampah,” ungkap Rusdi.

Seperti bisa dilihat hari ini masih banyak sampah dan batang bambu di kali. Hari ini kami bersihkan dan angkat semuanya ke pinggiran kali”. Sebutnya.

Ke depan, kata Rusdi, kami bersama Satgas Citarum harum akan lebih menyosialisasikan kesadaran membuang sisa sisa tebangan bambu dan sampah pada tempatnya .

Sebab, lanjut nya  dengan membuang sampah dan sisa potongan bambu sembarangan, sebab akan berdampak buruk pada lingkungan terutama persawahan yang mana masyarakat Bojongmangu merupakan petani tulen.

“Kami himbau kepada masyarakat untuk tetap menjaga lingkungannya agar  tetap bersih, khususnya kali kali yang ada di wilayah teritorial Koramil 09 Cibarusah . Jangan buang sampah sembarangan sehingga bisa berdampak buruk, seperti terjadinya banjir dan penyakit”. imbaunya. (Asep/Jpch).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *